Kamis, 15 Januari 2026
DaerahPemerintahan

Forum Purna Bhakti Kepala Desa Ucapkan Selamat kepada Asep Surya Atmaja sebagai Plt Bupati Bekasi

Kabupaten Bekasi – Forum Purna bhakti Kepala Desa Kabupaten Bekasi, menyampaikan ucapan selamat kepada dr. Asep Surya Atmaja atas penugasan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bekasi, berdasarkan Surat Perintah Gubernur Jawa Barat Nomor 9344/KPG.11.01/PEMODTA tertanggal 20 Desember 2025

Penugasan tersebut diberikan guna menjamin keberlangsungan roda pemerintahan dan pelayanan publik di Kabupaten Bekasi di tengah masa transisi kepemimpinan daerah.

Ketua Forum Purna Bhakti Kepala Desa Kabupaten Bekasi Ujid Duryudana S.AP, menyampaikan harapan agar Plt Bupati Bekasi dapat membangun hubungan yang terbuka, komunikatif, dan setara dengan Forum Purna bhakti Kepala Desa , sebagai bagian dari tata kelola pemerintahan yang transparan dan demokratis.

“Forum Purna Bhakti Kepala Desa Kabupaten Bekasi mengucapkan selamat kepada dr. Asep Surya Atmaja. Kami berharap Plt Bupati Bekasi dapat lebih dekat dengan Forum Purna bhakti Kepala Desa dan masyarakat , membuka ruang komunikasi yang sehat, serta menjadikan sebagai mitra strategis dalam menyampaikan pembangunan dan transparansi secara jujur dan berimbang,” ujar Ujid, Sabtu (20/12/2025).

Lebih lanjut, Ujid juga mengajak Plt Bupati Bekasi untuk menggelar silaturahmi dengan mantan forum Purna Bhakti Kepala Desa, 

“Silaturahmi antara Plt Bupati dan forum Purna bhakti kepala desa penting untuk menyamakan persepsi, membangun saling pengertian, serta memastikan komunikasi pemerintah daerah berjalan terbuka dan tidak berjarak,” tegasnya..

Dalam situasi transisi kepemimpinan ini, ketua Forum Purna bhakti Kabupaten Bekasi menekankan pentingnya keterbukaan informasi transparansi publik, Tutupnya (Red)

Tags:Kabupaten Bekasi


Baca Juga